Blog

IPB University Resmikan Kawasan dan Kantor Manajemen STP, Teaching Industry, Data Center, Kreative House Studio, Gedung Epsilon dan Gedung Zeta

ipb-university-resmikan-kawasan-dan-kantor-manajemen-stp-teaching-industry-data-center-kreative-house-studio-gedung-epsilon-dan-gedung-zeta-news

IPB University Resmikan Kawasan dan Kantor Manajemen STP, Teaching Industry, Data Center, Kreative House Studio, Gedung Epsilon dan Gedung Zeta

Guna meningkatkan serta memperkuat inovasi dan mutu pendidikan, IPB University meresmikan beberapa fasilitas baru pada Rabu (11/1). Peresmian tersebut ditandai dengan penandatanganan prasasti yang dilakukan di tiga lokasi berbeda. Prosesi pertama yaitu peresmian Science Techno Park (STP) berlangsung di IPB Taman Kencana, dilanjutkan Data Center Kampus di IPB Baranangsiang dan berakhir di Gedung Epsilon dan Gedung Zeta Sekolah Vokasi (SV) IPB University.

Dalam sambutannya, Rektor IPB University, Prof Arif Satria mengapresiasi kinerja STP dan SV IPB University sehingga pembangunan fasilitas-fasilitas tersebut dapat berjalan lancar dan sukses.

“STP merupakan representasi IPB University sebagai perguruan tinggi yang memiliki visi menjadi techno-sociopreneur university. Artinya, ada dua komponen yaitu technopreneurship dan sociopreneurship. Technopreneurship dicirikan dengan kemampuan mendayagunakan inovasi untuk bisnis. Sociopreneurship menyangkut membangun bisnis untuk kepentingan sosial. Masyarakat khususnya para pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) dapat belajar mengembangkan bisnis berbasis inovasi-inovasi IPB University di Teaching Industry – STP,” ujarnya.

Prof Arif menambahkan, IPB University kini resmi memiliki Data Center yang akan digunakan untuk kepentingan research dan analisis big data. Ia berharap, fasilitas-fasilitas yang baru diresmikan ini menjadi tempat bagi mahasiswa dan dosen IPB University untuk membangun sekaligus melestarikan kultur berinovasi. Menurutnya, inovasi yang baik merupakan hasil dari penyelenggaraan pendidikan yang baik.

“Inovasi merupakan hilir dan riset adalah hulunya. Kurikulum yang baik menghasilkan periset yang baik. Dari riset itulah, lahir inovasi yang baik juga,” tutupnya.

Kepala STP IPB University, Prof Erika Budiarti Laconi menjelaskan, STP menyediakan beberapa fungsi layanan yaitu manajemen kekayaan intelektual, inkubasi bisnis, teknis dan industri. Lanjutnya, STP IPB University saat ini dilengkapi berbagai fasilitas seperti Kantor Manajemen STP, Gedung Business Incubation Building dan Teaching Industry.

“Fasilitas-fasilitas ini tidak boleh didiamkan, harus selalu berkembang. Oleh karena itu, kami memohon dukungan dari berbagai pihak, khususnya pimpinan IPB University. Ke depannya, akan diresmikan Startup Center pada Maret mendatang, bersamaan dengan peletakan batu pertama pembangunan Incubator Halal Center. Semoga seluruh fasilitas dapat diselesaikan di tahun 2024,” harapnya.

Dekan SV IPB University, Prof Arief Darjanto melaporkan, Gedung Epsilon akan digunakan untuk pelaksanaan teaching industry. Tambahnya, Gedung Zeta digunakan untuk aktivitas perkuliahan yang dilengkapi dengan fasilitas seperti ruang kelas kolaboratif, ruang dosen, perpustakaan dan teknologi 3D Printing.

“Selain itu, SV IPB juga membangun Kreative House Studios sebagai sarana bagi dosen dan mahasiswa dalam mengembangkan keahlian di bidang produksi ekonomi kreatif dengan mengoptimalkan fasilitas mini theater, studio podcast, dan program live streaming radio,” ucapnya.

Saat ini, Sekolah Vokasi IPB University tengah membangun gymnasium berkapasitas 2000 orang. Prof Arief berharap, berbagai fasilitas yang ada dapat dimanfaatkan oleh mahasiswa maupun dosen dengan sebaik-baiknya.

“Semoga proses pendidikan di Sekolah Vokasi IPB University betul-betul menghadirkan suasana industri di dalam kampus. Dengan begitu, tercipta lulusan yang siap bekerja. Untuk mencapai hal itu, dibutuhkan keinginan dari masing-masing pihak untuk maju bersama,” pungkasnya. (igno/Zul)

sumber : https://ipb.ac.id/news/index/2023/01/ipb-university-resmikan-kawasan-dan-kantor-manajemen-stp-teaching-industry-data-center-kreative-house-studio-gedung-epsilon-dan-gedung-zeta/af762c3f8661c327409308a7389e3dd4